Selasa, 08 Agustus 2017

5 Drama Korea Terbaru 2017

Edit Posted by with 1 comment
5 DRAMA KOREA TERBARU 2017

Drama Korea terbaru 2017 kini akan kembali diramaikan dengan berbagai genre tentunya. Pada tahun ini mungkin genre romance lebih mendominasi dari pada genre lainnya. Beberapa artis papan atas korea pun juga kembali meramaikan drama korea ini. Langsung saja kita membahas 5 drama korea yang wajib kamu tonton!!!

1. Ruler : Master of The Mask

drama Korea terbaru 2017          Monarch Master of The Mask    


Salah satu drama Korea 2017 bertema kerajaan adalah serial Ruler: Master of the Mask. Drama ini bersetting pada tahun 1700-an.Drama Korea ini menceritakan tentang kehidupan seorang putra mahkota yaitu Lee Sun (Yoo Seung Ho) pada era Joseon.  Di sisi lain, ada seorang wanita cerdas yaitu Ga-Eun (Kim So Hyun). Ayahnya meninggal karena dieksekusi atas perintah putra mahkota. Wanita itu pun mencoba untuk balas dendam kepada sang putra mahkota.Tetapi saat dalam proses balas dendam, tumbulah perasaan lain dari hati Ga-Eun dan membuat dia jatuh cinta pada sosok seorang putra mahkota.

2. Strong Woman Do Bong Son


Hasil gambar untuk strong woman do bong soon            Gambar terkait

Drama ini memecahkan rating drama jtbc sebelumnya dan sekarang menjadi drama jtbc dengan rating tertinggi. Drama ini bercerita tentang Bong-Soon (Park Bo Young) yang diperankan oleh Park Bo-Young lahir dengan kekuatan manusia super berbeda dengan manusia lainnya. dan juga Min-Hyuk (Park Hyun Sik) merupakan seorang CEO perusahaan game video Ainsoft.

3. Introvert Boss

introverted boss        Hasil gambar untuk sinopsis introverted boss

Drama ini juga dapat termasuk dalam darma unggulan dari Tvn. Drama ini bercerita tentang seorang CEO perusahaan yang pemalu yaitu Eun Hwan Ki (Yeon Woo Jin) yang membuatnya tidak terlalu dikenal oleh karyawannya. Suatu hari datang karyawan baru bernama Chae Ro Woon (Park Hye Soo). Dia adalah orang yang sangat energik. Dia ingin mengungkapkan siapa boss-nya sebenarnya. 

4. Voice

drama korea 2017       Hasil gambar untuk sinopsis voice


Drama ini mengangkat tema seputar dunia detektif dan kepolisian. Drama ini berkisah tentang seorang detektif bernama Moo Jin-Hyuk (Jang Hyuk) dan seorang polisi cantik bernama Kang Kwon-Joo (Lee Ha-Na) yang bekerja sama memecahkan kasus pembunuhan berantai.

5. Defendant


Hasil gambar untuk sinopsis defendant       Gambar terkait


Drama  ini berkisah tentang seorang jaksa bernama Park Jung-Woo (Ji Sung). Ia adalah seorang jaksa di Kantor Jaksa Seoul. Suatu hari, dia terbangun dan mendapati dirinya tengah dikurung di kantor polisi. Dia menderita amnesia sementara. Park Jung-Woo dituduh bersalah dan dijatuhi hukuman mati. Padahal, dia sendiri masih kebingungan kenapa dia ada di penjara tersebut.Park Jung Woo sendiri telah berkeluarga dan mempunyai anak.Dia harus berjuang untuk membuktikan dirinya tidak bersalah.

*********************************************************************************


Itulah 5 drama korea yang wajib kamu tonton. Kamu pasti akan ketagihan setelah melihat-melihat drama-drama tersebut. Jika dilihat dari rating 5 drama tersebut cukup mempunyai rating yang tinggi. Bukan hanya rating, tetapi akting dari pemain-pemainnya yang sangat keren. Jadi sudah tidak usah dipertanyakan lagi, segerah download atau streaming drama - drama tersebut!!!

1 komentar: